Salah satu cara agar System Operasi windows kita aman dari serangan virus adalah dengan cara mengaktifkan Windows Auto Update. Karena ketika system operasi melakukan update maka system akan mendownload dan menginstall patch terbaru dari Microsoft yang telah disesuaikan dengan kondisi windows dan virus ataupun malware yang sedang berkembang. Tetapi di sisi lain kita juga mungkin tidak menghendaki Windows kita malakukan auto update atau bahkan kita menginginkan agar windows kita tidak melakukan update. Hal ini dikarenakan memang update tersebut akan memakan bandwith atau ada fitur yang kita tidak ingin hilangkan.
Di bawa ini akan saya jelaskan bagaimana cara disable Windows Auto Update yang sering saya lakukan. Memang sebenarnya ada beberapa cara untuk malakukan hal tersebut dan disini akan dijelaskan melalui 2 cara yaitu melalui Windows Service dan Group Policy Editor. Ketika kita melakukan konfigurasi melalui menu service makan yang akan kita lakukan adalah menon aktifkan service yang akan dijalankan system operasi ketika proses startup windows. Sehingga service auto update tidak akan di jalankan. Sedangkan jika kita melakukan disable melalui Group Policy Editor kita akan merubah policy atau konfigurasi di dalam registry System agar proses auto update tidak di jalankan. Langsung saja begini caranya:
CARA 1
1. Silahkan buka run box yang ada di windows dengan cara shortkey tombol keyboard Windows+R atau melalui ketik run pada menu windows. Setelah itu ketikkan services untuk membuka jendela service yang ada pada windows 10.
2. Setelah muncul jendela services. Setelah itu silahkan untuk memilih pada Windows Update sehingga kita dapat melakukan konfigurasi.
3. Silahkan klik 2x pada Windows Update tersebut. Kemudian silahkan klik pada tombol stop. Hingga service startup type berubah menjadi Stopped. Setelah itu kita dapat mensetting agar service tidak jalan otomatis ketika start windows dengan memilih Disable pada pilihan startup type:
CARA 2
1. Tombol Start, kemudian tuliskan Group Policy Editor atau bisa juga di melalui control panel sehingga akan menu seperti di bawah
2. Setelah kita memilih group policy editor silahakan menuju rule berikut:
Computer Configuration > Administrative Templates > Windows Components > Windows Update > Configure Automatic Updates
Sehingga akan muncul jendela seperti berikut:
Silahkan pilih disable kemudian Apply > OK
Demikian cara dan langkah yang bisa dilakukan untuk menonaktifkan auto update pada Windows 10 Semoga bermanfaat
0 Comments